MOTOR Plus-Online.com - Wow, pabrikan motor Royal Enfield mulai kepincut bikin motor listrik pada 2026, rumornya setara motor 250-300 cc bro!
Pabrikan motor bergaya klasik, Royal Enfield, dikabarkan sedang bersiap membuat motor listrik untuk 2026 nanti.
Motor listrik Royal Enfield ini diklaim akan setara dengan motor konvensional bermesin 250-300 cc.
Mengutip Bikedekho.com, motor listrik Royal Enfield kabarnya sedang dalam pengerjaan.
Pembuat motor bergaya klasik ini telah menyatakan keinginannya untuk mencoba EV atau kendaraan listrik.
Apalagi EV sendiri adalah ruang yang tidak dapat dihindari untuk pabrikan otomotif saat ini.
Namun Royal Enfield telah menjelaskan bahwa tidak ingin terburu-buru untuk merilis motor listrik garapan mereka.
Royal Enfield tidak ingin mengorbankan kualitas, kinerja, dan nama merek yang sudah berpengalaman.
Baca Juga: Keren Nih, Ada Royal Enfield Sudah Berubah Jadi Motor Listrik
Pabrikan ini memberikan bocoran seperti apa motor listrik pertama buatannya.
Mereka berkata motor listrik yang pertama bertipe motor perkotaan yang dibuat di atas platform yang benar-benar baru.