Find Us On Social Media :

Harga BBM Pertalite Bakal Naik, Anggota DPR Beri Saran MUI Keluarkan Fatwa

By Aditya Prathama, Kamis, 25 Agustus 2022 | 16:40 WIB
Anggota DPR Usulkan MUI keluarkan fatwa terkait pembelian bbm bersubsidi (MOTOR Plus/A.Ridho)

Motor Plus-online.com - Harga BBM Pertalite di isukan bakal naik, Anggota DPR memberi saran MUI keluarkan fatwa.

Desas-desus kenaikan Harga BBM Pertalite santer terdengar beberapa waktu belakangan.

Pemerintah merencakan akan menaikan harga jual dari BBM subsidi tersebut.

Saat ini harga jual Pertalite Rp 7.650 akan mengalami peningkatan menjadi Rp 10.000.

Rencananya kebijakan tersebut akan diumumkan pada akhir bulan Agustus 2022 nanti.

Mengnai istu tersebut, salah seorang anggota DPR memberikan saran agar MUI membuat fatwa soal pembelian BBM bersubsidi tersebut.

Dikutip dari Kompas.com, Anggota Komisi VII Fraksi PDI-P Willy Midel Yoseph meminta pemerintah untuk mengeluarkan fatwa bahwa pembelian Bahan Bakar Minyak (BBM) bersubsidi, Pertalite dan Solar hanya untuk warga yang tak mampu.

Usulan ini disampaikan langsung kepada Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Arifin Tasrif dalam Rapat Kerja Komisi VII di Gedung DPR RI, Senayan, Jakarta.

Baca Juga: Apasih Pengaruh Kalau Harga BBM Pertalite Naik? Biaya Kopdar Bikers Tambah Mahal?

Dia menuturkan, usul ini juga sempat disampaikan kepada Majelis Ulama Indonesia (MUI) di dapilnya.