Find Us On Social Media :

Bos Aprilia Racing Beberkan Alasan Rekrut Miguel Oliveira Dan Raul Fernandez Musim Depan Di RNF Racing

By Ilham Ega Safari, Rabu, 31 Agustus 2022 | 19:55 WIB
BREAKING NEWS, Miguel Oliveira (kiri) dan Raul Fernandez (kanan) resmi merapat ke tim RNF Aprilia untuk MotoGP 2023. (Facebook/WithU Yamaha RNF Motogp Team)

MOTOR Plus-Online.com - Terungkap alasan Aprilia pilih rekrut dua pembalap jebolan KTM untuk bela RNF Racing di MotoGP 2023.

Selasa, 30 Agustus 2022 penggemar MotoGP diserbu berita kejutan pengumuman line-up pembalap 2023.

Tak berselang lama setelah Repsol Honda datangkan Joan Mir, skuat RNF Racing juga turut mengumumkan pembalap mereka untuk MotoGP 2023.

Awalnya RNF Racing diprediksi hanya mengumumkan satu pembalap, yakni Miguel Oliveira setelah menolak tawaran ke GASGAS Factory Racing.

Namun, realitanya nama Raul Fernandez turut diumumkan menjadi bagian mereka di MotoGP 2023 duet dengan Miguel Oliveira.

CEO Aprilia Racing Massimo Rivola mengungkap alasan kenapa pilih mereka berdua untuk proyek tim satelit RNF Racing.

"Proyek satelit kami dengan Tim RNF mulai terbentuk seperti yang kami rencanakan sejak awal," kata Massimo Rivola dikutip dari MotoGP.com.

"Kami telah berhasil mengamankan dua talenta luar biasa."

 Baca Juga: Jadwal MotoGP 2022 Misano, Ada 3 Raja MotoGP San Marino Sama-sama Gak Pada Balapan, Siapa Mereka?

"dua pebalap yang sangat saya hormati baik dari sudut pandang manusia maupun keterampilan teknis mereka," jelasnya.