MOTOR Plus-Online.com - Kabar gembira untuk para penerima BLT BBM Rp 600 ribu.
Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) rencananya bakal menyalurkan bantuan subsidi upah (BSU) bagi pekerja bergaji setara UMK mulai hari ini, Jumat (9/9/2022).
"Persiapannya (penyaluran BSU) sudah siap dan kami harapkan di minggu ini, di Jumat (9/9), paling lambat sudah kami salurkan," ujar Sekretaris Direktorat Jenderal PHI Jamsos Kemnaker Surya Lukita Warman dikutip dari Kompas.com.
Surya menambahkan, awal penyaluran BSU ditargetkan kepada 16,2 juta pekerja dengan anggaran Rp9,6 triliun
Namun, jumlah pekerja menciut jadi jadi 14,6 juta setelah proses verifikasi.
Adapun total anggaran yang dibutuhkan menjadi Rp8,7 triliun.
"Ternyata yang memenuhi persyaratan hasil exercise kami, hanya 14,6 juta orang. Angka ini yang kami usulkan kepada Kemenkeu, agar anggarannya disiapkan dengan nilai bantuan Rp600 ribu per kepala, akhirnya nilai anggaran subsidi upah tahun ini Rp8,7 triliun," ujarnya.
Aturan mengenai penyaluran BSU sudah diatur dalam Peraturan Menteri Ketenagakerjaan (Permenaker) Nomor 10 tahun 2022 tentang Pedoman Pemberian Bantuan Pemerintah Berupa Subsidi Gaji/Upah Bagi Pekerja/Buruh.
Baca Juga: Mau Dapat Rp600 Ribu BLT BBM Ambil dari HP Tersedia Rp12,4 Triliun untuk Puluhan Juta Orang
Adapun penyaluran BLT BBM melalui tiga cara: