MOTOR Plus-Online.com - Awas salah pilih jas hujan bisa fatal dan bikin bahaya bikers saat musim hujan, jangan lalai bro!
Cuaca di beberapa kota besar di Indonesia mulai memasuki musim hujan, bikers atau pemotor tentunya harus waspada.
Selain waspada, jas hujan menjadi salah satu perangkat penting ketika masih beraktivitas berkendara motor di musim hujan.
Eits, namun brother harus ingat, jangan asal memilih jas hujan kalau enggak mau celaka dan bikin bahaya!
Hal ini karena bisa berakibat fatal kalau sampai brother salah pilih jenis jas hujan.
Biasanya yang sering ditemui terdapat dua jenis jas hujan yang beredar di pasaran.
Antai lain jas hujan model ponco dan jas hujan model two piece.
Head Of Safety Riding Promotion PT Wahana Makmur Sejati, Agus Sani memberikan saran terkait pemilihan jas hujan.
Baca Juga: Memasuki Musim Hujan, Bikers Wajib Waspada Aquaplaning, Efeknya Bisa Bikin Celaka
Sebaiknya, bikers atau pemotor lebih memilih model terpisah atau two piece.
"Saat berkendara disaat hujan sebaiknya menggunakan jas hujan model terpisah (two piece)" kata Agus kepada MOTOR Plus, Kamis (9/6/2022) silam.