Find Us On Social Media :

United E-Motor Luncurkan Dua Motor Listrik Baru Di IEMS 2022, Intip Harganya

By Erwan Hartawan, Rabu, 28 September 2022 | 17:15 WIB
Dua motor listrik baru, United TX3000 dan United TX1800 meluncur di IEMS 2022. (MOTOR Plus-online.com/Erwan Hartawan)

MOTOR Plus-Online.com - United E-Motor di bawah naungan PT. Terang Dunia Internusa (TDI) resmi merilis dua tipe motor listrik terbarunya, segini harganya.

Adapun kedua motor listrik tersebut yakni TX3000 dan TX1800 diperkenalkan hari ini, Rabu (28/9/2022).

Peluncuran berbarengan dengan kegiatan Pameran Indonesia Electric Motor Show (IEMS) 2022 di Assembly Hall JCC.

United pun langsung memerkan dua motornya di United E-Motor berada di booth A6-7.

Demi memajukan perekonomian di Indonesia, United E-Motor sebagai produsen motor listrik di Indonesia siap memberikan alternatif solusi berkendara, dengan menawarkan produk dengan spesifikasi terbaik dengan harga yang kompetitif.

Menjawab keraguan konsumen terkait motor listrik, United E-Motor pun merilis produk
teranyarnya.

Pada tanggal 28 September 2022, United E-Motor meluncurkan tipe terbaru, yaitu TX3000 dan TX1800 yang bertepatan dengan perhelatan Indonesia Electric Motor Show 2022 di Assembly Hall, Jakarta Convention Center (JCC).

"Kami sangat optimis bahwa produk United E-Motor sesuai dengan kebutuhan masyarakat urban yang akan mampu bersaing dan terserap dengan baik di pasar Indonesia," tutur Andry Dwinanda, General Manager of PT Terang Dunia Internusa.

Baca Juga: Menteri Perhubungan Dorong Harga Konversi Motor Listrik Lebih Murah

"Ini adalah kesempatan yang sangat baik bagi kami untuk memperkenalkan produk beserta teknologi, fitur dan kelayakan sebagai sebuah produk inovatif yang menjadi kebanggaan masyarakat Indonesia." lanjutnya.