Find Us On Social Media :

BRIN Ungkap Alasan Belum Muncul SPKLU Fast Charging Buat Motor, Begini Masalahnya

By Erwan Hartawan, Kamis, 29 September 2022 | 13:56 WIB
Charging Station milik BRIN untuk kendaraan listrik (Dok Motor Plus)

MOTOR Plus-Online.com - Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) mengungkapkan alasan belum memunculkan Fast Charging Station untuk motor di IEMS 2022.

Kepala Program Inovasi Charging Station BRIN, Riza pun menjelaskan permasalahan yang saat ini terjadi.

Menurutnya, BRIN sebenarnya telah membuat beberapa jenis fast charging station alias SPKLU.

Namun sayangnya, hingga saat ini baru bisa digunakan untuk mobil.

Riza kemudian menyebut saat ini untuk roda dua masih dalam tahap pengembangan.

Kalau untuk mobil, baterainya sudah siap untuk diisi daya besar, bisa cepat," ucapnya.

"Sementara untuk motor baterai yang digunakan kendaraan roda dua ini relative belum siap," sambung Riza.

Kemudian Riza menyebut baterai untuk motor belum siap secara materialnya.

Baca Juga: Dilema Produksi Baterai Kendaraan Listrik Lokal, Berikut Harga Saat Ini

“Bukan (dimensinya), memang material baterainya belum siap. Kalau dari sisi chargernya sudah siap. Jadi sepanjang yang mau menerimanya (baterai) ini sudah siap bisa diisi cepat." terang Riza.