Find Us On Social Media :

Awas Kena Pungli Oknum Petugas, Cek Biaya dan Syarat Perpanjang STNK 5 Tahunan

By Ahmad Ridho, Jumat, 30 September 2022 | 07:59 WIB
Waspada pungli oknum nakal di Samsat, cek fisik motor atau mobil gratis. (Kontan)

MOTOR Plus-online.com - Hati-hati kena pungli oknum nakal di Samsat, cek biaya perpanjang STNK 5 tahunan.

Kasus yang pungli yang menimpa komika Soleh Solihun sempat bikin geger.

Pemain film ini kena pungli oknum petugas saat cek fisik motornya di Samsat Jakarta Selatan.

Soleh Solihun menceritakan pengalamannya ketika memperpanjang Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK) di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Selasa (27/9/2022).

Hal itu ia sampaikan dalam akun Twitter-nya.

Cuitan tersebut viral karena dia mengaku dimintai pungutan liar (pungli) oleh oknum petugas cek fisik kendaraan sebesar Rp 30.000. "Perpanjang STNK 5 tahunan.

Jam 8 pagi sampe samsat di polda metro, langsung cek fisik. bayar 30 ribu. setelah cek fisik, motor diparkir, saya tunggu di ruang ini.

Jam 8.13, berkas diterima. lanjut lantai 4," tulis Soleh dalam akun Twitter-nya, dikutip Rabu (28/9/2022).

Baca Juga: Gara-gara Soleh Solihun, Kanit Samsat Jakarta Selatan Bakal Bersihkan Pungli

Dalam utas tersebut, ia menceritakan Kepala Unit Samsat Jakarta Selatan AKP Mulyono kemudian menemui dia dan meminta maaf atas ulah oknum yang meminta Rp 30.000 untuk cek fisik.