MOTOR Plus-online.com - Kerusuhan suporter di Malang sebanyak 127 orang meninggal dunia, postingan bos Arema FC yang hobi otomotif, Gilang Widya Pramana bikin terenyuh.
Kabar duka dari sepak bola Tanah Air, terjadi kerusuhan supoter di Stadion Kanjuruhan di Kabupaten Malang, Jawa Timur, Sabtu (1/10/2022) malam.
Kerusuhan suporter tersebut mengakibatkan 127 orang meninggal dunia.
127 orang meninggal dunia dalam kerusuhan suporter yang terjadi usai pertandingan derbi Jawa Timur, Arema FC vs Persebaya Surabaya.
Dikutip dari Kompas.com, kerusuhan suporter bermula saat para suporter turun ke lapangan karena tidak terima atas Arema FC kalah dari Persebaya Surabaya dengan skor 2-3.
Meraka tampak tidak terima dan merangsek turun ke lapangan, meloncati pagar.
Jajaran pengamanan pun terlihat kewalahan menghalau kericuhan tersebut.
Puncaknya, pihak keamanan menembakkan gas air mata ke kerumunan suporter tersebut.
Baca Juga: Ulang Tahun Arema Ke-35, Perusahaan Milik Presiden Arema FC Jadi Sponsor Tim MotoGP
Kapolda Jawa Timur, Irjen Pol Nico Afinta membenarkan jumlah korban meninggal dunia dalam kerusuhan suporter tersebut.