Find Us On Social Media :

2 Juta Motor Listrik Jadi Target Menperin Tahun 2025, Yakin Tercapai Karena Hal Ini

By Galih Setiadi, Kamis, 6 Oktober 2022 | 07:20 WIB
Foto ilustrasi United TX3000. Sebanyak 2 juta motor listrik optimis terkejar oleh Menperin. (MOTOR Plus-online.com/Galih)

MOTOR Plus-online.com - Saatnya menuju perubahan, Menperin yakin target 2 juta motor listrik pada tahun 2025, optimis tercapai karena hal ini.

Jadi makin beragam pilihan motor baru yang bisa brother beli, bakal makin banyak motor listrik.

Gimana enggak, sebanyak 2 juta motor listrik optimis akan digunakan masyarakat di Indonesia tahun 2025.

Pencapaian motor listrik tersebut didukung dengan tercatatnya 1 juta motor listrik yang sudah ada di Indonesia.

Seperti yang disampaikan Menteri Perindustrian (Menperin), Agus Gumiwang Kartasasmita.

"Sekarang sudah 1 juta per tahun ini kapasitas produksi sudah 1 juta. Oleh sebab itu, target Presiden pada tahun 2025, 2 juta produksi sepeda motor listrik di Indonesia saya melihatnya akan tercapai insya Allah. Pada hari ini saja sudah 1 juta produksinya," ujarnya mengutip Kompas.com.

Produksi 1 juta motor listrik tersebut berasal dari 35 pabrikan otomotif yang siap memproduksi sepeda motor listrik.

"Ya, ini ada dari lokal, luar negeri, jumlahnya 35 industri. Jadi, anak-anak bangsa punya inovasi sendiri untuk membangun motor listrik berbasis lokal," tuturnya.

Baca Juga: Honda Vario 125 Jadi Motor Listrik Hasil Konversi, Biaya di Bawah Rp 20 Jutaan!

Hingga saat ini, pihaknya sudah mendapatkan banyak proposal izin pengajuan untuk membangun industri motor listrik.