Find Us On Social Media :

Cerita Iwan Bule Ketum PSSI Pemilik Harley-Davidson Road Glide Pertama, Pinjam Motor Ayahnya Tanpa Izin

By Ahmad Ridho, Kamis, 20 Oktober 2022 | 09:40 WIB
Iwan Bule Ketum PSSI punya pengalaman lucu saat masih SMP pernah pinjam motor ayahnya tanpa izin. (Facebook H.Mochamad Iriawan)

MOTOR Plus-online.com - Nama Komjen (Purn) Drs H Mochamad Iriawan SH, MM, MH dikenal sebagai Ketum PSSI, ternyata tidak asing di dunia moge.

Mochamad Iriawan atau akrab disapa Iwan Bule pernah punya pengalaman lucu saat masih SMP, pernah pinjam motor ayahnya tanpa izin.

Iwan Bule pemilik Harley-Davidson Road Glide pertama di Indonesia  menduduki beberapa jabatan termasuk Ketua Umum (Ketum) Ikatan Motor Besar Indonesia (IMBI) dan Bapak Road Glide Nusantara.

Iwan Bule belakangan ini tengah disorot terkait insiden Kanjuruhan.

Pertandingan Arema Malang melawan Persebaya Surabaya yang berakhir bentrok membuat posisi Iwan Bule di ujung tanduk.

Iwan Bule didesak mundur sebagai Ketua Umum (Ketum) Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) buntut insiden Kanjuruhan.

Iwan Bule terpilih sebagai Ketua Umum PSSI setelah melalui Kongres Luar Biasa (KLB) PSSI pada Sabtu (2/11/2019).

Dari hasil KLB PSSI, Iwan Bule resmi ditetapkan sebagai Ketum PSSI periode 2019-2023.

Baca Juga: Iwan Bule Ketua PSSI yang Juga Ketua Klub Moge IMBI, Dijuluki Bapak Roadglider Nusantara

Di luar insiden Kanjuruhan, Iwan Bule ternyata akrab dengan dunia motor gede (moge).