MOTOR Plus-Online.com - Bikers simak, motor injeksi susah hidup di pagi hari, ternyata part ini bisa jadi penyebab.
Bikers atau brother pemilik motor injeksi pernah merasakan motor susah hidup ketika di pagi hari?
Jika iya, bisa jadi perkara part ini motor injeksi milik brother susah dinyalakan saat pagi hari.
Motor injeksi susah hidup dan tarikan berat bisa jadi gejala masalah pada sistem injeksi.
Fajar Delviandi selaku Head Mechanic KBA Garage menjelaskan, motor injeksi susah hidup di pagi hari disebabkan oleh injector yang mulai kotor.
"Gejala injector mampet itu ketika menyalakan mesin motor di pagi hari itu enggak langsung menyala," ujar mekanik yang akrab disapa Fajar ini dikutip dari GridOto.
"Harus starter panjang dan butuh waktu yang lama baru mesin bisa nyala serta idle (langsam)," lanjutnya.
Selain membuat mesin motor injeksi susah hidup, injector mampat juga membuat akselerasi jadi kurang smooth atau halus.
Baca Juga: Sejarah Motor Injeksi Di Indonesia, Sempat Bikin Takut Saat Mogok
"Kalau digas mesin agak sulit untuk mendapatkan rpm yang tinggi, tarikan motor seperti tertahan" ungkap Fajar.