Find Us On Social Media :

Ombudsman Terima Laporan Keluarga Hasya, Pemotor Mahasiswa UI Yang Tewas dan Jadi Tersangka

By Ardhana Adwitiya, Rabu, 1 Februari 2023 | 12:20 WIB
Keluarga Hasya, mahasiswa UI yang tewas ditabrak pensiunan polisi dan jadi tersangka membuat laporan ke Ombudsman RI. (Kolase Situs resmi Ombudsman dan Kompas.com)

MOTOR Plus-online.com - Ombudsman Republik Indonesia telah menerima laporan dari keluarga Muhammad Hasya Attalah Syahputra, mahasiswa Universitas Indonesia (UI) yang tewas tertabrak dan ditetapkan jadi tersangka.

Seperti brother tahu, kasus pemotor mahasiswa UI tewas tertabrak pensiunan polisi dan jadi tersangka masih ramai diperbincangkan.

Almarhum Hasya tewas usai terlindas mobil yang dikendarai pensiunan polisi, AKBP Eko Setia BW.

Polda Metro Jaya menyatakan bahwa Hasya tewas karena tidak hati-hati mengendarai motor, bukan kesalahan pensiunan polisi yang menabraknya.

Tidak terima dijadikan tersangka, pihak keluarga mahasiswa UI itu menempuh jalur hukum untuk mencari keadilan, hingga membuat laporan ke Ombudsman RI.

Anggota Ombudsman RI, Indraza Marzuki Rais, mengatakan, aduan keluarga almarhum Hasya telah diterima Ombudsman Perwakilan Jakarta.

"Saya sudah dengar bahwa itu sudah diterima laporan di Ombudsman Perwakilan Jakarta,” kata Marzuki dikutip dari Kompas.com, Selasa (31/1/2023) malam.

Marzuki mengatakan, aduan itu tidak diterima Ombudsman pusat karena berdasarkan locus kecelakaan Hasya di kawasan Jakarta Selatan.

Baca Juga: Pemotor Mahasiswa UI Tewas Tertabrak Jadi Tersangka, Keluarga Korban Minta Keadilan

Kasus Hasya kemudian ditangani Kepala Satuan Lalu Lintas Polres Metro Jakarta Selatan.