MOTOR Plus-online.com - Beredar info kalau beli Pertalite di SPBU wajib pakai aplikasi MyPertamina, pemotor kebingungan.
Apakah masih bisa isi bensin di SPBU Pertamina full tank?
Aplikasi MyPertamina sudah dari beberapa bulan lalu ramai diwacanakan sebagai alat untuk proses membeli Pertalite.
Tujuan penggunaan aplikasi MyPertamina untuk membatasi pembelian BBM bersubdisi seperti Pertalite dan Solar.
Tapi kabar pakai MyPertamina kemudian muncul lagi.
Apakah benar dan pemotor masih bisa beli bensin full tank di SPBU Pertamina?
Agar tidak salah informasi, PT Pertamina Persero langsung mengklarifikasi.
PT Pertamina (Persero) masih menunggu arahan dari pemerintah RI untuk melakukan pembatasan tersebut di sejumlah SPBU.
Baca Juga: Warga Jakarta, Bekasi dan Bogor Segara Unduh MyPertamina, Pendaftaran Pertalite Sudah Dibuka
Pasalnya, saat ini kebijakan yang mengatur hal tersebut sedang dikaji.