Find Us On Social Media :

Event Motor Trail Ranca Upas Ciwidey Rusak Bunga Edelweis Rawa Bikin Netizen Ngamuk, Pengelola Ungkap Faktanya

By Ardhana Adwitiya, Kamis, 9 Maret 2023 | 07:19 WIB
Netizen geram dengan kerusakan bunga Edelweis Rawa akibat event motor trail Ranca Upas Ciwidey, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Minggu (5/3/2023). (Twitter/MrBekalicky89)

MOTOR Plus-online.com - Sebelumnya diberitakan event motor trail di Ranca Upas Ciwidey, Kabupaten Bandung, Jawa Barat berakhir ricuh, digelar Minggu (5/3/2023).

Karena panitia tidak hadir di lapangan, peserta yang kecewa meluapkan emosi dengan membakar 3 motor.

Ternyata event motor trail itu kembali disorot netizen karena dianggap merusak keindahan kawasan Ranca Upas Ciwidey.

Salah satunya oleh akun Twitter @MrBekalicky89 yang diunggah Selasa (7/3/2023).

Akun tersebut mengunggah ulang video TikTok @firman89official yang mengikuti event trail Ranca Upas tersebut.

Serta video TikTok @mang_uprit_mangprang79, memperlihatkan Supriatna (44) atau yang akrab disapa Mang Uprit mengamuk karena bunga Edelweis Rawa yang selama ini dia rawat rusak.

Lahan seluas 1,5 hektar yang ditumbuhi bunga rawa langka, Edelweis Rawa rusak parah.

Sekedar info, bunga Edelweis Rawa merupakan tanaman endemik.

Baca Juga: Kepoin Motor Trail Kawasaki Stockman 2023, Juragan Kebun atau Tambang Pasti Cocok

Lahan yang awalnya tumbuh rumput-rumput dan ditamani bunga itu berubah jadi hamparan lumpur akibat terlindas ban motor trail.