MOTOR Plus-online.com - Ditunggu-tunggu banyak orang, Kemenhub beri penjelasan seputar apakah kuota mudik gratis akan ditambah atau tidak setelah habis dalam waktu kurang dari 24 jam.
Mendengar kabar mudik gratis, pastinya jadi impian bikers dan warga lainnya.
Jadi salah satu yang mengadakan program tersebut, Direktorat Jenderal (Ditjen) Perhubungan Darat Kementerian Perhubungan (Kemenhub) mengumumkan kuota sudah habis.
Padahal, mudik gratis yang berangkat dengan bus itu memiliki kuota lebih dari 24 ribu penumpang dan 900 motor diberangkatkan dengan truk.
Dibuka pada Senin (13/3/2023) pukul 14.00 WIB, kuota tersebut ludes kurang dari 24 jam.
Seperti pada postingan akun Instagram Ditjen Perhubungan Darat pada Selasa (14/3/2023).
"Kali ini Mindat harus memberi informasi dengan berat hati bahwa kuota Mudik Gratis telah habis hanya dalam waktu kurang dari 24 jam," tulis akun tersebut.
Pertanyaannya, apakah Ditjen Perhubungan Darat akan menambah kuota itu?
Baca Juga: 62 Ribuan Kuota Mudik Gratis BUMN Dibuka, Cepat Daftar Siapkan KTP dan Syarat Ini
Direktur Jenderal (Dirjen) Perhubungan Darat Hendro Sugiatno memberikan penjelasan.