MOTOR Plus-online.com - Menuju akhir bulan Ramadhan artinya sudah mau masuk musim mudik Lebaran 2023.
Meski pemerintah mengimbau jangan mudik naik motor, namun masih banyak pengendara yang nekat.
Walau begitu, para pemotor diimbau untuk mengutamakan keselamatan berkendara di jalan agar selamat sampai kampung halaman.
Selain itu, pemotor yang melakukan perjalanan mudik Lebaran 2023 harus waspada dengan potensi cuaca ekstrem.
Kepala Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Dwikorita Karnawati memprakirakan cuaca ekstrem masih berpotensi terjadi di beberapa wilayah sepanjang masa mudik Lebaran 2023.
"Kami mengimbau kepada seluruh pemudik, penyedia jasa transportasi, dan operator transportasi untuk mewaspadai kemungkinan terjadinya cuaca ekstrem selama arus mudik," kata Dwikorita dikutip dari Kompas.com, Senin (10/4/2023).
Berdasarkan prakiraan BMKG, potensi hujan dengan intensitas lebat terjadi di 6 wilayah selama periode 15-21 April.
6 wilayah tersebut adalah Aceh, Sumatera Selatan, Jawa Barat, Kalimantan Utara, Sulawesi Utara, dan Papua.
Baca Juga: Menjelang Libur Mudik Lebaran, Federal Oil Siap Gelar Layanan Selama Perjalanan