Find Us On Social Media :

Mudik Naik Motor Malam Hari, Jaket Riding Jenis Ini Dijamin Anti Masuk Angin

By Isal,Yuka Samudera, Kamis, 13 April 2023 | 16:50 WIB
Ilustrasi jaket riding 7Gear. Berikut jenis jaket yang dijamin anti masuk angin. Cocok dipakai saat mudik lebaran. (Isal/GridOto.com )

MOTOR Plus-Online.com - Ini dia jenis jaket riding yang anti masuk angin saat dibawa mudik naik motor malam-malam.

Mudik lebaran pakai motor terkadang musti melewati jalur jalanan saat malam hari, jaket riding pun jadi piranti penting.

Selain melindungi dari serpihan benda asing atau kerikil kecil, pakai jaket saat berkendara motor juga melindungi dari terpaan angin.

Apalagi jika berkendara motor pada saat malam hari, di mana angin malam hari lebih berisiko dibanding pada siang hari.

Nah, ternyata jaket jenis ini yang dijamin anti masuk angin dipakai motoran saat malam hari nih!

"Untuk perjalanan jauh maupun turing yang ada jalan malamnya, sebaiknya pakai jaket yang non-full mesh," ujar Adet Vriono, pemilik 7Gear, produsen apparel dan tankbag motor dikutip dari GridOto.

"Bahan mesh atau jaring-jaring jaket yang cocok buat malam hari itu hanya 20 sampai 25 % saja pada bagian jaket. Fungsinya sebagai air ventilation (ventilasi udara)," lanjutnya.

Adet menambahkan, jaket motor musti memiliki air ventilation atau ventilasi udara, meskipun jaket itu dipakai riding di malam hari.

Baca Juga: Riding Naik Motor Saat Puasa, Pilih Jaket yang Cocok dan Anti Keringetan, Ini Tipsnya

"Kalau pakai jaket non-ventilation juga bahaya, soalnya membuat suhu tubuh jadi naik," ungkap Adet.

"Kalau tidak dikeluarkan akan membuat tubuh berkeringat. Nanti malah masuk angin dan dehidrasi," ujar pria yang ternyata penggemar mobil boxy ini.