MOTOR Plus-online.com - Panas esktrem menerpa sejumlah wilayah di Asia bikin pemotor harus waspada.
Pasalnya panas ekstrem diduga jadi penyebab aspal jalanan di India meleleh.
Video aspal jalanan di India meleleh juga beredar di media sosial, salah satunya diunggah akun Twitter @TMIHARINI, Minggu (23/4/2023).
"Ga cuman di Indonesia, Beberapa negara seperti Thailand, Laos, Myanmmar, Bangladash, dan India lagi ngalamin heat wave panas banget, suhunya di atas 40 derajat celcius," tulis cuitan @TMIHARIINI.
Dijelaskan peristiwa aspal jalanan meleleh terjadi di Kota Surat, India.
Dalam video terlihat sejumlah pengendara motor masih nekat melintasi aspal jalan yang meleleh.
Alhasil aspal yang meleleh itu menempel ke permukaan ban motor.
Tak hanya itu, pengendara yang menginjak lelehan aspal itu lebih apes karena bikin sol sepatu sampai copot.
Akhir-akhir ini cuaca panas banget ya?
Ga cuman di Indonesia, Beberapa negara seperti Thailand, Laos, Myanmmar, Bangladash, dan India lagi ngalamin heat wave panas banget, suhunya di atas 40 derajat celcius.
Ini di Kota Surat, India, bahkan aspal di jalanan sampai meleleh. pic.twitter.com/9vIDqQELF4
— TMI Hari ini (@TMIHARINI) April 23, 2023
Baca Juga: Keren, Aspal Bisa Jadi Obat Turunkan Suhu Udara Perkotaan yang Panas
Dikutip dari Times of India, jalan di Kota Surat, India itu baru diaspal awal April ini.