Find Us On Social Media :

Iritnya Motor Murah Honda BeAT Harga di Bawah Rp 20 Juta, Konsumsi Bensin Tembus Segini

By Galih Setiadi, Rabu, 10 Mei 2023 | 18:15 WIB
Wow motor murah Honda BeAT dijual dengan harga di bawah Rp 20 juta konsumsi bensinnya bikin kaget. (AHM)

MOTOR Plus-online.com - Konsumsi bensin motor murah Honda BeAT tembus segini, ternyata banderol atau harga motor baru ini enggak sampai Rp 20 juta.

Kesempatan bagus buat bikers mendapatkan motor murah kondisi baru, Honda BeAT jawabannya.

Terakhir kali Honda BeAT terbaru meluncur pada Januari 2020 dan mendapatkan pilihan warna baru pada Februari 2023.

Hal tersebut enggak terlepas dari spesifikasi motor irit dari Honda ini, yuk simak sampai habis.

Bicara speknya, Honda BeAT terbaru menggunakan mesin 109,5 cc SOHC eSP dengan suplai bahan bakar PGM-FI.

Mesin tersebut menggunakan diameter x langkah berukuran 47 x 63,1 mm.

Untuk power dan torsi puncaknya, masing-masing berada di angka 6,6 kW (8,85 hp)/7.500 rpm dan 9,3 Nm/5.500 rpm.

All New Honda BeAT pakai rangka dan mesin baru, handling makin enak. (Dok. MOTOR Plus-online.com)

Adapun kapasitas tangki bensin All New Honda BeAT mencapai 4,2 liter.

Baca Juga: Motor Murah Honda Rp 12 Jutaan Ada di Vietnam, Honda Blade 2023 Reborn Lagi!