MOTOR Plus-online.com - Kontras apa yang dialami pembalap Monster Energy Yamaha MotoGP Fabio Quartararo di MotoGP musim ini dengan Marc Marquez.
Pembalap Repsol Honda Team Marc Marquez terpaksa absen dari MotoGP Argentina, Amerika dan Spanyol gara-gara operasi ibu jari kanannya.
Marc Marquez kembali di MotoGP Prancis 2023 di sirkuit Le Mans langsung jajal terobosan baru di Honda pabrikan di motor MotoGP Honda RC213V.
Meski Marc Marquez harus jumpalitan dengan motor Honda RC213V pakai sasis baru buatana Kalex Engineering asal Jerman.
Marc Marquez tampil memukau di Sprint dan Race MotoGP Prancis 2023.
Meskipun di race Minggu MotoGP Prancis 2023 gagal menyelesaikan balapan di sisa 1,5 lap karena mengalami crash di tikungan 7.
Marc Marquez dengan tegas mending berakhir crash dapat memberikan perlawanan.
"Ketimbang motor tidak bisa diajak duel dan hanya finis 10 besar," beber Marc Marquez.
Marc Marquez merasakan ada perubahan positif dari motor MotoGP Honda RC213V setelah mengadopsi sasis anyar racikan Kalex Engineering dari Jerman.
Baca Juga: Sering Bikin Jatuh, Marc Marquez Pengin Honda Evaluasi Sasis Kalex