Find Us On Social Media :

Baru Tahu Kenapa Oli Mesin Motor Bisa Berubah Warna Ini Sebabnya

By Yuka Samudera, Kamis, 8 Juni 2023 | 08:15 WIB
ILUSTRASI. Baru tahu mengapa oli mesin motor bisa berubah warna, ada beberapa sebabnya bro! (MIGWeb)

MOTOR Plus-Online.com - Ternyata baru tahu kenapa oli mesin motor bisa berubah warna dan ketahuan saat ganti oli, ini sebabnya bro!

Saat mengganti oli mesin motor biasanya ditemukan warna oli sudah berubah jadi lebih menghitam.

Nah oli mesin motor yang berubah warna jadi hitam ini ada penjelasannya brother!

Malah jangan khawatir kalau warna oli mesin yang ingin diganti sudah menghitam.

Mengutip Gridoto.com, warna oli mesin berubah jadi hitam dijelaskan Syaifur Rohman, Service Advisor bengkel resmi Honda Permata Hijau, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan.

"Menghitamnya warna oli bisa disebabkan dari proses pembakaran mesin," buka Syaifur.

Menurutnya, pembakaran mesin menghasilkan partikel karbon di ruang bakar.

Bersamaan oli mesin melumasi dinding silinder dari gerak naik-turun piston.

Baca Juga: Siap Sedih Kalau Warna Oli Jadi Ada Campuran Merah Saat Ganti oli

"Partikel karbon dari sisa pembakaran akan menempel di dinding silinder tercampur dengan lapisan oli mesin," jelas Syaifur.

"Gerak piston akan menyeret turun kotoran di dinding silinder dan jatuh ke bawah," lanjutnya.