Find Us On Social Media :

Shell Eco-marathon Siap Digelar di Sirkuit Mandalika Adu Keiritan Bensin Rekor 900 km/liter

By Ardhana Adwitiya, Kamis, 15 Juni 2023 | 13:41 WIB
Lomba kendaraan irit bensin Shell Eco-marathon akan digelar di Sirkuit Mandalika. (Ardhana Adwitiya/MOTOR Plus-online)

MOTOR Plus-online.com - Lomba keiritan bensin Shell Eco-marathon akan digelar di sirkuit Mandalika pada 4-9 Juli 2023.

Tahun ini, sirkuit Mandalika dipercaya jadi tuan rumah Shell Eco-marathon untuk wilayah Asia-Pasifik. 

Ada 80 tim lebih dari 14 negara di kawasan Asia dan Timur Tengah yang mengikuti kompetisi mobil hemat energi ini.

Selain menjadi ajang kompetisi adu inovasi, Shell Eco-marathon juga menjadi wadah konektivitas bagi pelajar, pelaku bisnis, akademisi serta pemangku kepentingan yang memiliki minat dalam mengembangkan ide, sekaligus menghadirkan inovasi untuk masa depan yang berkelanjutan.

Tentunya dengan misi menyatukan gagasan, ide-ide, inovasi anak-anak muda di seluruh dunia untuk menghadirkan solusi untuk mobilitas yang lebih cerdas.

"Melalui program Shell Eco-marathon, kami mengajak generasi muda untuk berkreasi, berinovasi dan bersama-sama mencari solusi untuk menjawab tantangan energi di masa depan," kata Susi Hutapea, Vice President Corporate Relations Shell Indonesia dalam konferensi pers di Kuningan, Jakarta Selatan. 

"Di tahun ini, kami bangga melihat antusiasme dan partisipasi tim Indonesia yang terus meningkat dengan inovasi yang senantiasa berkembang," tambahnya. 

"Melalui Shell Eco-marathon, kami berharap dapat terus mendorong tim mahasiswa untuk menciptakan terobosan dan berkontribusi terhadap agenda transisi energi di Indonesia," lanjutnya. 

Susi menambahkan, pada Shell Eco-marathon tahun lalu di Mandalika, tercatat rekor konsumsi bensin 900 km/liter.

"Selalu ada improvement dari tahun ke tahun, dan yang membagakan kemarin kami menghasilkan mobil 1 liter bensin menempuh 900 km lebih," ungkap Susi.