Find Us On Social Media :

Cara Bikin Motor Irit Bensin Terinspirasi Mobil Peserta Shell Eco-marathon Asia 2023

By Ardhana Adwitiya, Kamis, 15 Juni 2023 | 15:40 WIB
Mobil yang dipakai balap irit bensin Shell Eco-marathon Asia 2023. (Ardhana Adwitiya/MOTOR Plus-online)

MOTOR Plus-online.com - Peserta Shell Eco-marathon Asia 2023 beberkan cara motor irit bensin

Shell Eco-marathon Asia 2023 sendiri diselenggarakan di Sirkuit Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat pada 4-9 Juli mendatang. 

Sirkuit Mandalika jadi tuan rumah kompetisi mobil irit bensin untuk Shell area Asia Pasifik, termasuk Timur Tengah.

Susi Hutapea, Vice President Corporate Relations Shell Indonesia mengatakan, pada Shell Eco-marathon tahun lalu ada mobil yang iritnya sampa 900 km/liter.

"Selalu ada improvement dari tahun ke tahun, dan yang membanggakan kemarin kami menghasilkan mobil 1 liter bensin menempuh 900 km lebih," kata Susi saat ditemui MOTOR Plus-online di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (15/6/2023). 

Bikin penasaran, apakah teknologi yang bikin irit mobil di Shell Eco-marathon bisa diterapkan di motor yang ada di jalanan? 

Yusuf Aji Widiyanto, mahasiswa Teknik Mesin Universitas Negeri Jakarta (UNJ) yang juga Manager Batavia Gasoline Team 2 menjawab pertanyaan itu. 

"Tentu bisa, dari cara kita setting ECU, terlebih dari cara berkendara dan bobot kendaraan," buka Yusuf. 

"Ibaratnya kita kasih waktu untuk berjalan mobil ini sampai finish, apakah gaya berkendaranya sama terus atau karakternya berpindah-pindah, itu mempengaruhi dari settingan ECU," sambungnya. 

"Jadi kalau ditanya apakah teknologi mobil ini bisa diimplementasikan ke motor, jawabannya bisa," lanjutnya.