MOTOR Plus-online.com - Honda Forza 2023 merupakan matic premium yang diluncurkan di Indonesia.
Honda Forza dapat model terbaru, yang berubah dari area desain sampai update di fitur dan teknologi.
Didatangkan secara CBU dari Thailand, Honda Forza jadi matic termahal yang dijual PT AHM.
Honda Forza 2023 dijual dengan harga Rp 90,058 Juta, OTR Jakarta - Tangerang.
Harganya bikin kaget selain statusnya CBU, Forza juga dilengkapi fitur yang tidak ada di matic Honda lain.
Paling jelas adalah mesinnya eSP+ 4-klep SOHC 249 cc pendingin cairan, dengan tenaga lumayan besar.
Tenaganya 22,7 dk / 7.750 rpm serta torsi 24 Nm / 6.250 rpm, lumayan bertenaga buat matic 250 cc.
Ada juga fitur keselamatan seperti kontrol traksi HSTC, lalu rem cakram depan-belakang dengan ABS dual-channel.
Untuk mesin eSP+, dilengkapi fitur unik seperti piston oil jet, balancer baru sampai pemindahan radiator ke depan.
Ukuran bagasinya pastinya besar dengan kapasitas muat dua helm open face, serta ada separator di tengahnya.