Find Us On Social Media :

Benar atau Enggak Sih Aki Motor Sama Fungsinya dengan Baterai Bro?

By Galih Setiadi, Selasa, 11 Juli 2023 | 13:43 WIB
Foto ilustrasi. Ini bedanya fungsi aki motor dengan baterai. (Kolase MOTOR Plus-online.com/Yuka Samudera)

MOTOR Plus-online.com - Bikin bikers bertanya-tanya, simak penjelasan tentang fungsi aki motor dan baterai yang belum banyak orang tahu.

Seperti yang brother tahu, baik aki motor atau baterai sama-sama berada di sektor kelistrikan.

Kalau aki, kebanyakan berfungsi sebagai sumber energi listrik untuk mengaktifkan komponen elektronik di motor.

Sementara kalau baterai, menjadi sumber tenaga yang biasanya ditemui di motor listrik.

Padahal, baik aki maupun baterai sama-sama memiliki kemmampuan untuk menyimpan energi kimia, yang nantinya diubah menjadi listrik.

Di dunia otomotif, energy saver yang satu ini lebih dikenal dengan sebutan aki.

Ilustrasi aki motor (MOTOR Plus-online/ A. Ridho)

Sedangkan untuk battery, lebih cocok diaplikasi di dunia elektronik.

Seperti yang disampaikan Sahrudin yang kala itu masih menjabat sebagai Technical Support PT GS Battery Indonesia.

"Secara pengertian sama saja. Cuma bahasa yang beda," ujarnya beberapa waktu lalu.