Find Us On Social Media :

Artis Adrian Maulana Naik Ojol Biar Irit, Kok Bisa Hemat Rp 4 Juta/Bulan

By Reyhan Firdaus, Kamis, 13 Juli 2023 | 09:05 WIB
Artis Adrian Maulana doyan naik ojek online biar ngirit (instagram.com/adrianmaulana)

MOTOR Plus-online.com - Banyak orang pilih naik ojek online biar mengirit biaya transportasi.

Tidak heran para pekerja kantoran memilih ojek online atau ojol, untuk wara-wiri dalam kota.

Termasuk artis dan presenter Adrian Maulana, yang rajin upload keuntungan naik ojol di media sosialnya.

Pria berusia 45 tahun ini buka-bukaan, kalau penghematan berkat naik ojol dan transportasi umum lumayan besar.

"Sejak sering naik transportasi umum, saya hemat Rp 200 ribu per hari," tulis Adrian di Instagram pribadinya.

"Kalau 1 bulan 20 hari kerja, artinya saya hemat Rp 4 juta per bulan. Dalam setahun saya bisa nabung Rp 48 juta," lanjut Adrian.

Banyak netizen bertanya, biaya transportasinya sebelum naik ojol itu berapa, sampai bisa hemat Rp 200 ribu per hari.

"Tiap ngantor kemana-mana gue taxi biru….Biasa dari Tangsel-SCBD Rp 150 ribu belum termasuk tol. Jadi bisa Rp 180 ribu sekali jalan, So, PP sehari saya biasa Rp 350 ribuan," jawab Adrian.

Adrian yang juga aktif sebagai praktisi investasi ini bilang, ada yang membuatnya memilih ojol dibanding naik taxi.

"Penghasilan saya lebih dari cukup buat naik taxi kemana-mana. Cuma saya sadar kalau kebiasaan ini diganti ke moda transport lain, ternyata bisa banyak lagi yang bisa dimanfaatkan," balas Adrian.

Adrian memberikan contoh, kalau penghematan biaya transporasi ini patut ditiru para netizen.

"Gimana kalo 20 tahun? Ya kalau ditabung jadi Rp 960 juta..Mayan sih! Tapi kalau diinvestasikan ke instrumen yang bisa memberikan return rata2 7% per tahun saja, saya berpotensi dapat Rp 2 Milyar," tulis Adrian.

Tidak lupa, penggemar golf ini bilang pengehematan bisa dilakukan di hal lain.

"Nah, itu baru dari transportasi, belum dari hal-hal lainnya yang saya yakin banget pasti ada yang bisa kita perbaiki / korbankan sedikit demi sedikit..untuk kebaikan di masa depan," harap Adrian.

Para netizen juga mengakui, banyak kebiasaan mereka yang bisa dibuat hemat.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Adrian Maulana, CFP®️ (@adrianmaulana)

Adrian menambahkan, memang angka penghematan ini tergantung masing-masing.

"Setiap orang kan sudah punya rezeki nya masing-masing..Kan poinnya bukan besar kecilnya..Tapi berkahnya. Semangat ya Mas," balas Adrian pada salah satu netizen.

"Coba evaluasi kebiasaan sehari-hari pasti ada yang bisa dihemat & diinvestasikan ke hal-hal yang lebih bermanfaat," lanjut Adrian.

“Kaya itu status. Sederhana itu sikap hidup” tutup Adrian.

Simak video artis Adrian Maulana naik ojol biar hemat biaya transportasi DI SINI.