MOTOR Plus-online.com - Isu kepindahan Marc Marquez semakin memanas dan membuat Presiden HRC bereaksi.
Koji Watanabe, Presiden Honda Racing Corpooration (HRC) bahkan mengizinkan pembalap andalannya itu pergi.
Tapi dengan satu syarat sebelum Marquez memutuskan untuk meninggalkan tim Repsol Honda.
Beberapa pekan belakangan memang tidak pernah berhenti berita mengenai kepindahan Marc Marquez.
Rival Valentino Rossi ini dikabarkan akan merapat ke KTM sampai Ducati.
Penyebab kabar rencana kepindahan Marc Marquez ini karena penampilannya mulai menurun.
Sejak MotoGP 2023 digelar di Portugal, sampai saat ini Marquez sudah mengalami beberapa kecelakaan.
Merosotnya performa The Baby Aliens ini menyebabkan muncul isu kalau dirinya akan berpisah dengan Honda.
Menanggapi bola liar yang semakin panas membuat Presiden HRC, Koji Watanabe akhirnya angkat bicara.
Baca Juga: Casey Stoner Komentar Soal Marc Marquez di MotoGP, 1 Hal yang Tentukan Masa Depannya