MOTOR Plus-online.com - Modifikasi Yamaha RX-Z ternyata punya harga komponen fantastis.
Tren restorasi motor 2-tak 90an semakin ekstrim, terutama model legendaris seperti Yamaha RX-King.
Banyak berita viral soal Yamaha RX-King yang dijual harga fantastis, bahkan tembus Rp 100 juta lebih.
Makanya ada istilah, main motor 2-tak bukan hobi motor murah karena komponen langka bisa dijual puluhan juta Rupiah.
Beda dengan negara tetangga seperti Malaysia, yang doyan jagoan lokal seperti Yamaha RX-Z.
Seperti berita viral, dimana pemilik Yamaha RX-Z beli pelek motor seharga Rp 143 juta rupiah.
Diupload oleh akun Mat Nor Tempang di Facebook, seorang pemilik Yamaha RX-Z Catalyzer beli pelek legendaris.
Yaitu pelek Kawasaki GTO 125, motor 2-tak era 80an yang jadi incaran kolektor di Malaysia.
Pelek ini punya ring 18 inci, dengan warna two-tone silver hitam yang disukai bikers negeri Jiran.
Harganya mahal, soalnya pelek palang 7 ini punya status NOS alias New Old Stock.