Find Us On Social Media :

Legenda Motocross Indonesia Bandung Sunggoro Berpulang, Banyak Lahirkan Crosser Berbakat

By Uje, Senin, 7 Agustus 2023 | 14:31 WIB
Bandung Sunggoro legenda balap motocross Indonesia meninggal dunia (Istimewa)

MOTOR Plus-online.com - Nama Bandung Sunggoro tidak asing kalau kalian mengikuti ajang balap motocross atau garuk tanah ini sejak lama.

Maklum Bandung Sunggoro ini mantan crosser yang aktif di tahun 1970-an sampai 1980-an.

Sama seperti namanya, Bandung tentu saja lahir di ibukota Jawa Barat tersebut pada 19 Februari 1958.

Ia mengawali karier balapnya pada usia 15 tahun, sebelumnya ia aktif di balapan berkuda.

Dari kuda beneran lalu lanjut ke kuda besi berarti tuh.

Bandung jago banget bawa Yamaha DT100, lawannya era itu Rinto Waluyo, Popo Hartopo, Iwan Bigmanto dan Deli Efendi.

Puncaknya ia berhasil juara nasional di Solo pada tahun 1975.

Ia juga sempat membela Factory Team Suzuki Indonesia bentukan Subronto Laras pada 1978 bareng Popo Hartopo dan Rinto Waluyo.

Baca Juga: Rapor Merah Marc Marquez Sudah 9 Seri Sama Sekali Tidak Finish

 

Bandung Sunggoro, eks crosser nasional berpulang (Dok MOTOR Plus)