MOTOR Plus-online.com - Haruki Noguchi kecelakaan parah di ARRC Indonesia 2023, cek harga Honda CBR1000RR-R motor yang dipakai pembalap Jepang itu saat race 2 tengah berlangsung.
Race 2 atau balapan kedua Asia Road Racing Championship atau ARRC Indonesia 2023 kelas Asia Superbike 1000 (ASB 1000) yang digelar hari ini, Minggu (13/8/2023) dihentikan.
Hal tersebut lantaran pembalap Jepang di tim SDG MS Harc-Pro.Honda.Ph., Haruki Noguchi kecelakaan parah di Sirkuit Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB).
Pembalap berusia 21 tahun itu menjadi salah satu yang menggunakan motor Honda CBR1000RR-R.
Untuk versi jalan rayanya, Honda CBR1000RR-R menggunakan mesin 999,9 cc DOHC 16 katup dengan pendingin cairan.
Mesin tersebut memakai bore dan stroke masing-masing berukuran 81 mm dan 48,5 mm.
Power dan torsi puncaknya masing-masing berada di angka 160 kW (214,5 hp)/14.500 rpm dan 112 Nm/12.500 rpm.
Kapasitas tangki bensinnya mencapai 16,1 liter dan olinya 2,8 liter.
Baca Juga: Profil Haruki Noguchi, Pembalap Jepang Yang Cedera Usai Kecelakaan di Sirkuit Mandalika