Find Us On Social Media :

Viral Rangka Motor Matic Honda Keropos dan Patah, Masih Bisa Diperbaiki atau Jual Rugi?

By Uje, Senin, 14 Agustus 2023 | 20:09 WIB
Viral rangka motor matic Honda keropos dan patah seperti kerupuk (kolase MOTOR plus)

 

MOTOR Plus - online.com Belakangan ini viral rangka motor matic Honda keropos dan patah saat dipakai pemiliknya.

Netizen tuduh motor matic Honda yang rawan keropos dan patah ini yang sudah pakai rangka eSAF.

Rangka eSAF di motor matic Honda ini dipakai di Honda Genio, Honda BeAT, Honda Scoopy dan Honda Vario series.

Diungkapkan oleh mekanik berinisial D dari salah satu bengkel press di daerah Tangerang, rangka motor matic Honda keropos dan patah ini memang sering terjadi.

"Terutama malah di motor-motor baru yang pakai rangka eSAF," terang D.

Menurut D yang paten dalam meluruskan rangka bengkok, penyebabnya bukan karena cacat produksi di bagian rangka.

"Yang jadi masalah itu adalah air suka terperangkap di bagian bawah dek kaki dan akhirnya bikin rangka berkarat dan keropos," terangnya.

"Air yang terperangkap itu bisa lama sekali keluarnya, yang ada malah menempel ke rangka dan bikin keropos lalu patah seperti di sosial media," lanjut D.

Baca Juga: Sasis Dituduh Netizen Mudah Keropos dan Bengkok Ini Daftar Motor Matic Honda yang Pakai Rangka eSAF

 

Honda Genio dan Honda All New BeAT, Honda Scoopy dan Honda Vario series semua pakai rangka eSAF (Dok Otomotif)