Find Us On Social Media :

Lelang Motor Murah 2023 Honda BeAT Rp 7,5 Juta di Brebes, Surat-surat Sampai Pajak Aman Bro

By Galih Setiadi, Rabu, 16 Agustus 2023 | 16:30 WIB
Kesempatan bagus ada lelang motor murah 2023 Honda BeAT Rp 7,5 juta di Brebes bro. (Lelang.go.id)

MOTOR Plus-online.com - Jangan sampai lewatkan lelang motor murah 2023 Honda BeAT dengan harga mulai dari Rp 7,5 juta lokasi Brebes, STNK dan BPKB termasuk pajak enggak perlu dikhawatirkan bro.

Tunggu apalagi, brother yang sedang mencari motor murah langsung saja ikut lelang motor.

Beberapa instansi mengadakan lelang motor murah 2023 dengan kondisi yang menggiurkan.

Seperti yang dilakukan Perumda BPR Bank Brebes dengan perantara Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Tegal, bro.

Adapun lokasinya berada di Jalan Jenderal Sudirman Nomor 149, Brebes, Jawa Tengah.

Dari beberapa kendaraan yang dilelang, pihaknya menawarkan Honda BeAT tahun 2016.

Dikutip dari lelang.go.id, nilai limit atau harga awal yang ditawarkan berada di angka Rp 7.500.000.

Kondisi motor murah Honda BeAT yang dilelang Rp 7,5 juta. (Lelang.go.id)

Belum termasuk uang jaminan yang harus dibayarkan sebesar Rp 3.750.000.

Baca Juga: Lelang Motor Murah Honda BeAT di Bekasi Modal Rp 7 Jutaan, Pajak Hidup BPKB Ada

Menariknya, skutik tersebut lengkap dengan Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK) dan Buku Pemilik Kendaraan Bermotor (BPKB).

Jadi brother enggak perlu khawatir dapat motor bodong, alias aman kalau ada razia.

Selain itu, pajak motor matic yang satu ini juga hidup, masa berlakunya sampai 2 Maret 2024.

Berdasarkan hasil penelusuran di aplikasi New Sakpole, masa akhir STNK motor bernomor polisi G 5690 AAG ini hingga 2 Maret 2027, bro.

Kemudian, besaran Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) sebesar Rp 169.500 dan Sumbangan Wajib Dana Kecelakaan Lalu Lintas Jalan (SWDKLLJ).

Informasi pajak motor murah Honda BeAT, aktif sampai tahun depan. (Tangkapan layar New Sakpole)

Lumayan banget kalau brother bisa mendapatkan motor murah yang satu ini.

Adapun pelaksanaan lelang pada tanggal 29 Agustus 2023 pukul 10.00 sampai 11.00 WIB.

Info lebih lanjut, klik LINK INI.