Find Us On Social Media :

Waspada Ribuan Oli Palsu Merek AHM, Yamalube dan Pertamina Beredar di Sumatera Utara, Sudah 2 Tahun Beroperasi

By Ardhana Adwitiya, Selasa, 29 Agustus 2023 | 21:00 WIB
Pabrik oli palsu di Desa Saentis, Kecamatan Percut Seituan, Kabupaten Deliserdang, Sumatera Utara dibongkar Subdit I Industri dan Perdagangan (Indagsi) Ditreskrimsus Polda Sumut. (TRIBUN MEDAN/FREDY SANTOSO)

MOTOR Plus-online.com - Awas peredaran oli palsu makin ganas, kini terjadi di daerah Sumatera Utara.

Polisi bongkar pabrik oli palsu yang sudah memproduksi ribuan botol merek terkenal, mulai dari AHM, Yamalube sampai Pertamina.

Penggerebekan pabrik oli palsu itu dilakukan Ditreskrimsus Polda Sumut

Adapun lokasi pembuatan di pergudangan Cemara Cahaya Mas Jalan Ps Melintang, Desa Saentis, Kecamatan Percut Seituan, Kabupaten Deliserdang, Sumatera Utara.

Oli palsu yang diproduksi dari gudang bertuliskan CV Autolube Oil Indonesia sudah beredar luas di Sumatera Utara.

Adapun merek oli yang dipalsukan diantaranya, AHM Oil MPX 2, Pertamina Mesran, Yamalube Yamaha, Oli Federal Ultratec, Pelumas HMX Radiator Coolant dan pelumas OEM OIL HMX 1.

Direktur Reserse Kriminal Khusus Polda Sumut, Kombes Pol Teddy John Sahala Marbun mengatakan, pihaknya mempertimbangkan penarikan oli palsu dari pasaran.

Namun demikian, polisi masih menyelidiki kemana saja oli palsu ini dijual.

Baca Juga: Selain Kurangi Resiko Peredaran Oli Palsu, Aspelindo Ungkap Manfaat Lain Pengolahan Botol Bekas Oli

Polisi mengimbau kepada masyarakat agar berhati-hati membeli oli.