MOTOR Plus-online.com - Motor-motor produk pabrikan Honda sedang jadi sorotan masyarakat dan mengagetkan.
Aduh rangka eSAF belum beres kini sasis Honda PCX 160 diributkan berkarat dan rapuh hingga lepas sebelah kiri.
Seperti diketahui masih ramai rangka eSAF diributkan oleh netizen Indonesia dan berkomentar sadis.
Sasis eSAF dipakai di motor-motor matic Honda dari 2019 mulai di Genio kemudian menyusul di BeAT pada 2020 dan berikutnya di Scoopy dan Vario 160.
Namun kini merambah pada produk Honda yang lain yaitu Honda PCX 160 yang nyata-nyata bukan rangka eSAF.
Seperti terlihat di postingan grup Honda PCX 160 INDONESIA tiga hari lalu.
Seorang anggota grup yang punya akun Facebook Enjang memposting foto dan video motornya.
Dalam postingan Enjang juga diberi keterangan sebagai begikut ini.
kmarin saya lihat punya teman yg standar samping nya copot....
dan ahir nya saya cek jg punya saya. eh ternyata karat nya jg udah dalam pada ngelotok.. emng kualitas Honda skrg burukkk...
yang mau buli monggo di persilahkan..
Baca Juga: Modifikasi Motor Honda Jelang MotoGP Misano 2023, Rangka Paling Berubah