MOTOR Plus-online.com - Para pemilik motor matic buatan pabrikan sayap mengepak banyak yang penasaran kondisi sasisnya.
Nasional rame-rame diajak telanjangi bodi Honda Vario 160 rangka eSAF hasilnya mengagetkan tak terduga ternyata begini.
Seperti diketahui banyak sekali konten media sosial yang memperlihatkan kondisi rangka eSAF motor matic Honda.
Apalagi skutik Honda yang menggunakan rangka eSAF ada 4 tipe sekaligus dan jadi yang terlaris.
Motor matic Honda yang pakai rangka eSAF tersebut terdiri dari Genio, BeAT, BeAT Street dan Vario 160.
Para pemilik motor rangka eSAF penasaran apakah benar seperti yang ramai diberitakan tersebut.
Seperti terlihat di grup Facebook Honda Vario 160 esp+ ABS/CBS indonesia, seorang anggotnya mengajak lainnya bongkar bodi motor masing-masing.
Adapun akun Facebook yang mengajak buka cover body Vario 160 tersebut yaitu bernama Oemar Bakrie.
Dalam postingannya Oemar Bakrie mengajak 44 ribu anggota grup Facebook Honda Vario 160 esp+ ABS/CBS indonesia ngecek sasisnya masing-masing.
Baca Juga: Motor Murah Honda Vario 150 Belum Rangka eSAF BPKB Ada Mulai Rp 12 Jutaan