Find Us On Social Media :

Motor Honda BeAT Hilang 3 Tahun, Balik Lagi ke Pemilik Berkat Operasi Zebra di Papua

By Yuka Samudera, Rabu, 13 September 2023 | 13:50 WIB
Hoki banget, motor Honda BeAT di Papua hilang selama 3 tahun ditemukan lagi dan kembali ke pemilik. (Tribun-Papua.com/Istimewa)

MOTOR Plus-Online.com - Masih hoki banget, motor Honda BeAT di Papua sudah raib 3 tahun namun kembali lagi ke pemilik.

Motor matic Honda BeAT Street yang hilang ini ditemukan saat kepolisian setempat menggelar Operasi Zebra.

Sang pemilik mengaku motor Honda BeAT miliknya ini hilang dicuri dan sudah 3 tahun.

Mengutip Tribun-Papua.com, penemuan Honda BeAT yang hilang ini berawal dari pelaksanaan razia operasi Zebra Cartenz 2023 di depan Mapolsek Sentani Timur, Rabu (13/9/2023).

Saat operasi digelar, ternyata petugas menemukan satu motor curian yang telah lama hilang.

Motor tersebut adalah Honda BeAT Street bernopol PA 4672 RP dengan pemilik Ari Hasan.

Diketahui motor matic ini sudah hilang sejak 3 Februari 2020 alias sudah tiga tahun lebih.

Beruntung, motor tersebut berhasil diamankan ketika operasi lalu lintas yang dilaksanakan anggota Polsek Sentani Timur.

Baca Juga: Update Kasus Rangka Honda BeAT Patah di PIK, Motor Korban Langsung Dicek di Bengkel Resmi Honda

Kapolsek Sentani Timur, AKP Yohan Taudufu kasih penjelasan terkait penemuan Honda BeAT yang lama hilang ini.

Ia mengungkapkan, para petugas memang sebelumnya mendapati motor hasil curian saat operasi tersebut.