Find Us On Social Media :

MotoGP India 2023 Bikin Pusing, Pembalap Dikenakan Pajak dan Sirkuit Buddh Belum Homologasi

By Ardhana Adwitiya, Rabu, 20 September 2023 | 12:00 WIB
Sirkuit Buddh host MotoGP India 2023. (Twitter via Speedweek.com)

MOTOR Plus-online.com - MotoGP India 2023 diawali beberapa kekacauan seperti telatnya visa masuk sampai pembalap dikenakan pajak dan bea cukai terlalu tinggi.

Mengutip Gaadiwaadi.com, Dorna Sports dan promotor lokal sudah sepakat mengatasi masalah keterlambatan visa masuk untuk tim dan kru MotoGP.

Tampaknya pihak otoritas setempat tidak dapat menangani situasi ini dengan lancar, karena permohonan visa harus diproses untuk 100 orang lebih.

Tim dan personel menghadapi kesulitan dalam perjalanan karena visa masuk tidak diberikan sesuai keinginan.

Alhasil Dorna dan panitia setempat menyederhanakan formalitas masuk visa.

Tetapi masalahnya beberapa anggota tim tidak dapat berangkat ke India karena harus mengganti jadwal penerbangan.

Dihimpun dari banyak media, beberapa petinggi tim menyatakan keprihatinan atas kesulitan dalam mendapatkan persetujuan visa, karena visa diterima terlambat.

Selain visa, kini muncul masalah baru yakni pajak dan bea cukai masuk yang dinilai terlalu tinggi.

Baca Juga: Marc Marquez dan Orang Ini Pemilik Sejarah Gemilang Di Sirkuit MotoGP Baru, Siapa Jawara MotoGP India 2023?

Diduga para pembalap MotoGP diintimidasi untuk membayar pajak untuk gaji mereka.