Find Us On Social Media :

Piaggio Mau Modifikasi Motor Vespa Pakai Teknologi Mirip Yamaha NMAX

By Reyhan Firdaus, Sabtu, 23 September 2023 | 20:15 WIB
Review Vespa GTS 150 2023 lebih halus dan responsif (Rianto Prasetyo )

MOTOR Plus-online.com - Bocoran mesin Piaggio baru buat mesin Vespa bikin kaget.

Soalnya Piaggio mau lakukan modifikasi motor Vespa, agar punya teknologi seperti Yamaha NMAX.

Ini demi menjawab keinginan konsumen, yang mau motor Piaggio dan Vespa makin kencang namun irit.

Dari dokumen paten ini, terlihat Piaggio mau pakai teknologi Variable Valve Timing atau VVT.

Bahkan kalau melihat skema-nya, VVT Piaggio ini mirip banget Variable Valve Actuation atau VVA Yamaha NMAX.

Seperti VVA, teknologi katup variable ini membuat mesin SOHC punya timing intake yang optimal.

Saat putaran rendah, katup dibuat pelan biar mesin tetap irit bahan bakar.

Namun masuk putaran tinggi, katup dibuat cepat buka-tutupnya mengikuti kebutuhan mesin.

Teknologi katup variabel ini banyak dipakai motor mesin modern, tidak hanya kapasitas 150 cc seperti Yamaha NMAX.

Namun juga moge-moge seperti Honda dengan VTEC, sampai BMW bernama ShiftCam.