Find Us On Social Media :

Honda Ngamuk Siapkan Konsep Motor Listrik Baru Pakai Ban Lebar Ala Vario 160

By Ardhana Adwitiya, Kamis, 28 September 2023 | 18:55 WIB
Konsep motor listrik baru Honda akan dipamerkan di Japan Mobility Show 2023. (Rideapart.com)

MOTOR Plus-online.com - Honda Jepang makin serius mengarah ke kendaraan anti-minum bensin.

Sebenarnya pabrikan logo sayap mengepak itu sudah beberapa kali meluncurkan model kendaraan listrik.

Seperti motor listrik Benly e:, Gyro e: serta EM1 e: yang baru meluncur di Indonesia bulan Agustus lalu.

Tak sampai situ, kini Honda memamerkan konsep motor listrik baru dengan nama SC e: Concept.

Konsep itu akan diumumkan pada pameran kendaraan listrik, Japan Mobility Show 2023.

Mengutip Rideapart.com, Japan Mobility Show 2023 akan berlangsung di Tokyo, Jepang pada 28 Oktober sampai 5 November mendatang.

Honda SC e: Concept akan dibekali dua baterai Honda Mobile Power Pack e: (HMPP e:). (Rideapart.com)

Secara desain, Honda SC e: Concept punya kemiripan dengan EM1 e:.

Meski desainnya mirip, dijelaskan kalau ada perbedaan spesifikasi, yakni top speed lebih tinggi dan jarak tempuh lebih jauh.

Baca Juga: Canggih Akan Dikenalkan Honda SC e:Concept Motor Listrik Baterainya Simpel Pemilik Tak Perlu Ngecas