Find Us On Social Media :

Nah Lo, Tilang Uji Emisi Akan Diterapkan Lagi Jangan Kaget Kalau Distop Polisi di Jalan, Ketahui Kapan Berlaku

By Hendra,Ardhana Adwitiya, Sabtu, 7 Oktober 2023 | 20:35 WIB
Ilustrasi tilang uji emisi digelar Pemprov DKI Jakarta dan Polda Metro Jaya. (TribunJakarta.com/Annas Furqon Hakim)

MOTOR Plus-online.com - Tilang uji emisi sempat jadi perhatian masyarakat belakangan ini.

Awalnya tilang untuk mengatur emisi kendaraan bermotor itu diterapkan 1 September 2023 lalu.

Namun baru hari ke-11 penerapan, tilang uji emisi di Jakarta resmi batal.

Polda Metro Jaya merasa penilangan bagi kendaraan yang tidak dan belum uji emisi itu kurang efektif.

Setelah hampir sebulan tidak berlaku, kini muncul lagi wacana untuk kembali menerapkan tilang uji emisi.

Yup, tilang uji emisi akan dilaksanakan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta bersama Polda Metro Jaya.

Mengutip GridOto.com, tilang akan diberlakukan awal November mendatang.

Ani Ruspitawati, Juru Bicara Satgas Pengendalian Pencemaran Udara Pemprov DKI Jakarta menyebutkan, pihaknya telah melakukan koordinasi dengan Ditlantas PMJ.

Baca Juga: Ada yang Yakin Tilang Uji Emisi Motor Efektif, Ternyata Ini Penggantinya 

"Awal November tilang uji emisi kembali dilaksanakan di beberapa lokasi," katanya.