Find Us On Social Media :

Wow Pembalap Indonesia Mario Aji Sabet Posisi 3 di Warm Up Moto3 Australia 2023, Segini Catatan Waktunya

By Galih Setiadi, Minggu, 22 Oktober 2023 | 05:49 WIB
Mario Aji, pembalap Indonesia yang kunci posisi 3 besar di Moto3 Australia 2023. (MotoGP)

MOTOR Plus-online.com - Mario Suryo Aji alias Mario Aji, pembalap Indonesia di Honda Team Asia meraih posisi 3 di Moto3 Australia 2023, ini faktanya.

Sesi Warm Up (WUP) Moto3 Australia 2023 digelar hari ini, Minggu (22/10/2023) di Sirkuit Phillip Island, Australia.

Di seri lanjutan setelah Mandalika ini, pembalap Indonesia tersebut membuat kejutan.

Yup, Mario Aji mengunci posisi 3 besar pada sesi WUP Moto3 Australia 2023 dengan kondisi trek basah.

Berlangsung selama 10 menit, pembalap dengan nomor 64 itu langsung membuktikan performa kencangnya.

Di tengah-tengah sesi WUP, pembalap Indonesia kelahiran Magetan, Jawa Timur itu sempat berada di urutan kedua.

Namun turun satu tingkat begitu David Munoz (BOE Motorsports) dan Matteo Bertelle (Rivacold Snipers Team) menduduki 2 besar.

Hingga WUP berakhir, Super Mario, julukan Mario Aji, berhasil bertahan di posisi 3 besar.

Baca Juga: Ini Motor Yamaha Buat Balap Moto3, Kok Ada Logo KTM di Mesinnya

Rekan setim Taiyo Furusato itu mencetak waktu 1 menit 49,348 detik hingga WUP selesai.