Find Us On Social Media :

Jadwal ARRC China 2023 Akhir Pekan Ini, Pembalap Indonesia Siap Borong Podium

By Ardhana Adwitiya, Jumat, 3 November 2023 | 09:19 WIB
Ilustrasi ARRC China 2023 di Sirkuit Zhuhai akhir pekan ini. (Instagram/asiaroadracing)

MOTOR Plus-online.com - Kejuaraan Asia Road Racing Championship atau disingkat ARRC kembali berlangsung di Sirkuit Zhuhai, China akhir pekan ini (3-5/11/2023).

ARRC akhirnya kembali ke China setelah terakhir kali diselenggarakan tahun 2019 lalu.

Pembalap Indonesia siap borong piala di ARRC China 2023, terutama di kelas Asia Production 250 cc (AP250).

Trio Astra Honda Racing Team (AHRT) masih memimpin klasemen.

Mereka adalah Rheza Danica Ahrens, Herjun Atna Firdaus, dan Veda Ega Pratama.

Sementara di kelas Underbone 150 cc (UB150), Gupita Kresna dan Wawan Wello berusaha menggeser pembalap Malaysia Nazirul Izzat dari puncak klasemen.

Sayangnya pembalap Indonesia kurang mendominasi kelas Supersport 600 cc (SS600).

Pada klasemen SS600, Mohammad Adenanta Putra menempati peringkat 7, dan Galang Hendra Pratama peringkat 10.

Baca Juga: Gaspol Terus, Veda Ega Sebulan Balapan Non-Stop, Lanjut ARRC China 2023

Sedangkan di kelas Asia Superbike 1000 cc (ASB1000), Andi Farid Izdihar alias Andi Gilang terus menempel rekan setimnya, Zaqhwan Bin Zaidi.