MOTOR Plus-online.com - Harga motor listrik banyak yang turun sampai di bawah Rp 10 juta.
Soalnya ada subsidi SISAPIRa, atau Sistem Informasi Bantuan Pembelian Kendaraan Bermotor Listrik Roda Dua.
Dengan potongan harga sampai Rp 7 juta, banyak motor listrik yang harganya jadi murah nih.
Terutama motor listrik yang sudah dirakit di Indonesia, yuk kita cek harganya.
Paling murah adalah Exotic Sterrato, dengan harga cuma Rp 5,59 juta.
Baterainya 60 V / 20.2 Ah dengan motor 800 W, dan jarak tempuhnya 55 km.
Exotic yang penjualannya dipegang Pacific Bike, juga punya dua produk motor listrik murah lain.
Seperti Exotic Mizone, yang harganya lebih tinggi yaitu Rp 6,19 juta.
Motor listrik yang namanya mirip minuman ini, punya spek lebih oke dibanding Exotiic Sterrato.
Baterainya 48 V / 32.2 Ah, dengan motor listrik 1.000 W dan jarak tempuh 85 Km.