MOTOR Plus-online.com - Rem ABS mau diwajibkan sehingga bikin harga motor makin mahal.
Muncul petisi dari Insurance Institute for Highway Safety (IIHS), asosiasi asuransi kendaraan bermotor di Amerika.
IIHS minta pemerintah Amerika mewajibkan motor pakai rem ABS, karena mengurangi resiko kecelakaan motor.
Petisi ini ditujukan pada National Highway Traffic Safety Administration (NHTSA) yang mengatur regulasi motor dan mobil di Amerika.
Dikutip dari Revzilla, petisi serupa sudah ada 5 tahun lalu, untuk mewajibkan motor pakai rem ABS.
IIHS melihat, masih banyak 65 motor di Amerika yang dijual dengan rem non-ABS.
Dari penelitian mereka, motor dengan rem ABS mengurangi resiko kecelakaan sampai 22 persen.
Penelitian dari Highway Loss Data Institute (HLDI), juga bilang klaim asuransi kecelakaan motor rem ABS juga lebih rendah.
Makanya IIHS menyebut di petisi, kalau di Uni Eropa dan Inggris, Brazil, Jepang sampai Taiwan dan India juga sudah mewajibkan motor dengan rem ABS.
Meski demikian, IIHS tetap memberikan opsi motor bisa mematikan rem ABS-nya.