MOTOR Plus-Online.com - Debt collector palsu di Depok nekat beli ribuan data kredit modal Rp 150 ribuan langsung beraksi tarik motor di jalanan.
Hati-hati modus debt collector gadungan kembali marak di jalanan, bahkan pelaku memiliki data kreditur.
Debt collector gadungan di Depok tersebut membeli ribuan data kredit dengan bermodal uang Rp 150 ribu saja.
Mengutip Kompas.com, pelaku yang menjadi debt collector gadungan ini berinisial GMB (43) alias Preso.
Ia nekat menjadi debt collector gadungan dengan modal ribuan data kredit yang ia beli dari sebuah aplikasi.
Preso mengaku ia hanya bermodal uang Rp 150 ribu dan Rp 200 ribu, sudah bisa mengantongi ribuan data kredit motor dari seluruh Indonesia.
Namun ketika press conference berlangsung, ia tak menyebutkan aplikasi apa yang menjual data kredit motor tersebut.
"Ada di data, datanya beli dari aplikasi, ada di situ datanya. Satu kali beli dapat ribuan data se-Indonesia," ujar Preso saat di Mapolres Metro Depok, Selasa (14/11/2023).
Baca Juga: 6 Debt Collector Main Derek Kendaraan di Semarang Diciduk Polisi, Auto Diberi Peringatan Tegas
Saat beraksi, ia memegang data kredit motor dari target yang ia ingin tarik motor secara paksa.