Find Us On Social Media :

Hadiah Rp 500 Juta Pertamina Enduro RSV Racing Championship Siap Digelar

By Didit Abdillah, Sabtu, 25 November 2023 | 14:55 WIB
Pertamina RSV Racing Championship siap menggebrak kancah road race Indonesia (DAB/MOTOR Plus)

MOTOR Plus-Online.com - Brand helm Indonesia, RSV Helmet melakukan gebrakan dengan menggelar kompetisi road race

Digelar pada (8-9/12/2023) mendatang ajang Pertamina Enduro RSV Racing Championship akan diselenggarakan di sirkuit Sentul Karting, Jabar. 

Kompetisi ini berfokus pada kancah underbone dan motor matic. 

Dengan kompetisi underbone spek kejurmas menjadi kelas utama, Expert, Novice, Rookie dan Beginner. 

Total hadiah yang disuguhkan pun tak tanggung-tanggung karena mencapai Rp 500 jutaan. 

"Hadiah kita bikin besar untuk mendompleng kembali citra road race di Indonesia," kata Richard Ryan, Executive Director RSV Helmet

"Jadi modal yang mereka keluarkan untuk balap pasti tidak sedikit, jadi setidaknya kalau menang bisa balik modal," lanjutnya saat konferensi pers di Jakarta (25/11/2023). 

Ada 16 kelas yang dilombakan dengan 5 kelas utama dan 11 kelas pendukung. 

Meskipun disponsori RSV Helmet, bukan berarti pembalap pembalap wajib menggunakan helm asal Bandung tersebut. 

Baca Juga: Balap Road Race Berduka, Putu Haga Winatha Meninggal Dunia Pembalap Muda Berprestasi dari Bali