MOTOR Plus-Online.com - Anak buah Luhut Binsar Pandjaitan memberikan penjelasan tentang wacana pajak motor bensin naik yang membuat dunia maya mendadak heboh.
Belum lama ini, pernyataan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves), Luhut Binsar Pandjaitan jadi ramai.
Hal tersebut seputar rencana pemerintah yang bakal menaikkan pajak motor bensin.
Katanya, langkah itu supaya mendorong penggunaan kendaraan listrik dan transportasi umum sehingga menekan emisi gas buang.
"Pemerintah tengah menyiapkan kebijakan untuk menaikkan pajak atas sepeda motor konvensional sehingga nanti bisa digunakan untuk subsidi ke ongkos-ongkos lain seperti LRT atau kereta cepat," jelas Luhut di Jakarta pada Kamis (18/1/2024).
"Dengan demikian, kita coba melihat ekuilibrium dari kebijakan tadi untuk konteks mengurangi polusi udara," lanjut Luhut.
Terkait hal itu, Juru Bicara Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Kemenko Marves), Jodi Mahardi buka suara.
Dalam keterangan tertulisnya, Jodi mengatakan rencana tersebut baru sebatas wacana.
Baca Juga: Asyik Pajak Motor Bisa Murah Berkat Pajak Progresif Dihapus, Berlaku di Daerah Ini
"Tidak ada rencana untuk menaikkan pajak terkait kendaraan bermotor dalam waktu dekat," jelasnya dikutip dari Kompas.com.