MOTOR Plus-Online.com - Jangan lupa perpanjang SIM supaya tetap aktif supaya bisa mengikuti mudik gratis dari Jasa Raharja.
Perhatikan syarat lain supaya bisa memanfaatkan program mudik gratis alias tanpa bayar nih bro.
Beberapa instansi mengadakan program tersebut, salah satunya adalah Jasa Raharja.
Untuk keberangkatan sendiri pilihannya terdiri dari moda tansportasi kereta api dan bus.
Untuk pendaftaran sudah dibuka sejak 4 Maret 2024 pukul 12.30 WIB.
Sedangkan buat pemesanan tiket dibuka pada pukul 09.00 WIB hingga 16.00 WIB setiap harinya.
Mengutip website resmi Jasa Raharja, pendaftaran program ini dilakukan secara online lewat link mudik.jasaraharja.co.id.
Pastikan juga brother men-download atau mengunduh aplikasi JR-ku - Jasa Raharja ya.
Baca Juga: Lega SIM Mati Pas Libur Hari Raya Nyepi 2024 Bisa Diperpanjang, Cek Ketentuan Ini
Salah satu syarat mengikuti program mudik gratis 2024, yaitu memiliki SIM C yang masih aktif.