Find Us On Social Media :

Hasil Race 2 AP250 ARRC Thailand 2024 - Herjun Atna Menang, ZX-25R Langsung Podium

By Didit Abdillah, Minggu, 17 Maret 2024 | 14:34 WIB
Herjun Atna Firdaus memenangkan balapan kedua AP250 ARRC Thailand 2024. ZX-25R langsung dapat podium (TWMR)

MOTOR Plus-Online.com - Sebagai pole seater, M. Faerozi memulai Race 2 AP250 ARRC Thailand 2024 (16/3) dengan sangat baik. 

Ia langsung memimpin balapan dan memasuki tikungan pertama sirkuit Buriram dengan sangat baik. 

Dibuntuti rekan setimnya di Yamaha Racing Indonesia (YRI), Arai Agaska di posisi kedua dan Herjun Atna Firdaus (Astra Honda Racing Team/AHRT) di posisi ketiga. 

Herjun mencoba memimpin balapan di lap ketiga, dengan mudah menggeser M. Faerozi dari posisi terdepan. 

Pembalap Vietnam, Cao Viet Nam (Honda Racing Vietnam) kerap memberikan perlawanan di tiga besar. 

Usai melakukan kesalahan dengan menginjak track limit dan membuatnya gagal podium, Cao Viet Nam kini tidak terlalu agresif. 

Kawasaki Ninja ZX-25R yang dibesut Aiki Iyoshi (Motul Sniper Manual Tech) mulai memberikan perlawanan di lap keenam. 

Aiku Iyoshi mencoba masuk dan bersaing di tiga besar, masalah pengereman sudah teratasi, tidak seperti di Race 1. 

Kala ZX-25R besutannya tidak bisa dikendalikan dengan baik bahkan harus berhenti di gravel karena gagal mengerem dan berisiko membahayakan pembalap lain.